AJANG PROMOSI DI MEDIA SOSIAL

  



Zaman sekarang, semua orang pasti mengenal dan memakai media sosial. media sosial seperti Instagram, twitter, whatsapp, line dan lain sebagainya menjadi alat komunikasi, bersosialisasi dan sarana hiburan bagi banyak orang.  Kemudahan dan kefektifan media sosial menjadi nilai tambah yang didapat penggunanya untuk melakukan hal yang mereka inginkan. Adanya media sosial juga menjadikan informasi yang baru ataupun lama mudah untuk diakses bagi pengguna media sosial. Semua kegiatan yang dilakukan dapat mudah di informasikan kepada semua orang dengan adanya fitur-fitur didalam media sosial, seperti story instragram.

Banyaknya fitur-fitur di media sosial dan semakin banyaknya pengguna media sosial pada saat ini, membuat para pembisnis melakukan sebuah perubahan dalam media promosi. Mereka melakukan promosi melalui media sosial dengan menggunakan fitur-fitur yang disediakan. Hal ini terjadi karena media sosial menjadi sarana yang menjanjikan bagi pembisnis dalam mendapatkan lebih banyak konsumen dan memiliki keefektifan dalam promosi. Beberapa alasan media sosial menjadi sarana promosi yang efektif bagi pembisnis.

Alasan pertama adalah media sosial memiliki akses yang mudah dijangkau dan cepatnya penyebaran informasi, sehingga barang ataupun jasa yang di promosikan akan cepat diketahui oleh masyarakat. Pengusaha dengan mudah mempromosikan hanya dengan mengupload gambar dan memberikan deskripsi mengenai barang ataupun jasa yang dipromosikan. Kemudian iklan-iklan yang dipasang pada media sosial dengna mudah diakses kapanpun dan dimanapun oleh pengguna media sosial.

Alasan kedua karena luasnya jaringan yang dapat dijangkau. Media sosial dapat dijangkau oleh orang di seluruh dunia. Hal ini menyebabkan mudahnya pengusaha untuk memasarkan barang ataupun jasa ke luar negeri tanpa harus memasarkan secara langsung dan biaya yang dikeluarkan pun tidak besar.

Alasan ketiga adalah promosi yang dilakukan di media sosial dapat menjanjikan dengan melakukan endorse kepada influenser (orang yang berpengaruh di media sosial). Endorse  menjadi cara yang paling sering dilakukan oleh para pengusaha untuk mempromosikan barang ataupun jasa yang ditawarkan karena dengan melakukan endorse kepada influenser barang ataupun jasa yang ditawarkan akan mudah dipercaya dan masyarakat pun mudah untuk terpengaruh. Masyarakat akan mudah tepengaruh karena memiliki kepercayaan terhadap orang yang melakukan promosi. Meskipun biaya yang dikeluarkan cukup mahal, tetapi terbukti banyaknya perusahaan-perusahaan yang melakukan cara ini karena masyarakat suka sekali melihat apa yang digunakan oleh influenser yang mereka sukai.

Dengan alasan-alasan tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan media sosial sebagai media promosi sangatlah efektif dan efisien. Sebab itu pula maraknya promosi yang dilakukan di media sosial menjadi ajang bagi pembisnis untuk melakukan promosi di media sosial karena mudah dan cepatnya akses yang diterima, luasnya jaringan yang dapat dijangkau dan adanya endorse yang dapat menambah penjualan.


Semoga bisa bermanfaat💖


Salam hangat, Wandha 

0 komentar